Seberapa besar Mas Kawin yang layak?

Suatu hari, kurang lebih satu tahun yang lalu saat mendekati hari pernikahan kami, suami bertanya “kamu mau mas kawin berapa? Uang dan perhiasannya berapa?

Seketika aku menjawab , “Aku terserah saja semampu dan seikhlasmu kasih aku berapa. Kamu bisanya kasih berapa, aku akan terima. Yang penting kamu bisa menafkahi aku dengan baik dan tahu tanggung jawabmu sebagai imam

Wanita yang layak diperistri adalah yang paling murah dan mudah maharnya.

Continue reading

Honeymoon Trip at Lombok

Ditengah perjalanan persiapan pernikahan 5 bulan lalu kami sudah memutuskan untuk langsung pergi honeymoon. Bukan karena sudah ngebet tapi lebih karena kami sudah sangat penat dengan segala persiapan pernikahan jadi maunya langsung liburan. Menurut kami, sebaiknya kalian juga tidak menunda honeymoon 😉

Tempat yang kami pilih untuk honeymoon adalah Lombok 🙂

20160529_105205 Continue reading

Love Story (Wedding Day)

Alhamdulillah akad dan resepsi pernikahan kami hari Sabtu, 28 May 2016 berjalan lancar dan sesuai dengan apa yang kami harapkan.

13320209_140166833063877_1997423650_n

Akad yang syahdu dengan linangan air mata bahagia yang tiada henti mengalir dan resepsi yang berbalut keintiman keluarga dan sahabat-sahabat terdekat.

Ingin rasanya kami berbagi kebahagian ini bersama seluruh teman-teman, namun mohon maaf atas keterbatasan kami sehingga belum dapat mengundang seluruhnya karena kami mengingikan keintiman dari acara pernikahan kami 🙂
.
Kami ucapkan terimakasih kepada keluarga, sahabat dan teman-teman atas kehadiran, doa dan dukungan yang luar biasa untuk kami 🙂 Continue reading

Love Story (Bridal Shower)

“Eh calon penganten, jangan kasih undangan by WA yah, harus ketemu. AWAS LOH!!”

Ini adalah ancaman sekaligus modus mereka, orang-orang pe’a tapi kok aku sayang hahha. Iyalah sayang, soalnya mereka sahabat-sahabat terbaik aku. Satu geng dari SMA dan satunya lagi dari SMP. Kita jarang banget ketemu, chating juga jarang, kalau mau ketemu harus puluhan kali gagal dulu atau ada yang drama marah-marah dulu baru deh bisa kumpul. Ya.. itulah sahabat kalau sudah pada gede, semua udah sibuk masing-masing. Wajar 🙂

Jadi, minggu pertama May janjian sama geng SMP, alhamdulillah kumpul semua walaupun pada telat-telat *ngomel-ngomel tapi tetep ditungguin* :D. Awal masih ngerumpi wajar, kalau udah bosen nanya-nanya tentang persiapan nikahan aku, otomatis beralih ke ngomongin orang bahahahaha *cewek.

Lalu.. apa yang terjadi setelah kewajaran itu…

13188129_1733655883558820_1940672318_n

Caption : Aku siap dibuahi *abaikan gambar anunya*

Continue reading

Cemburu tanda cinta, masa?

Cinta adalah anugrah dari Tuhan.

Cemburu itu merupakan emosi yang manusiawi.

Cemburu itu wajar, yang menghancurkan adalah cara yang buruk saat cemburu .

kata cinta cemburu

Sumber : Google

Sebagai wanita yang smart kita pun harus bisa membedakan antara suara hati dengan emosi, serta mengendalikan emosi dengan bijak.

Dalam hubungan percintaan, tidak salah jika ada namanya perasaan emosi atau cemburu.

TIDAK SALAH. Continue reading

Love Story (I said YES)

Kisah yang baru saja aku mulai sejak 5 bulan yang lalu berjalan dengan indah *kemudian para jombloers nyeletuk “IYALAH NAMANYA JUGA BARU 5 BULAN”. Gapapa. Biarin. 😀

Misi kami adalah mendapatkan restu kedua orangtua terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk melanjutkan komitmen.

2 bulan pertama dia datang menemui kedua orangtua ku untuk menyampaikan keseriusannya membangun hubungan denganku. Satu bulan kemudian dia mengenalkan aku kepada kedua orangtuanya. Alhamdulillah keduanya berjalan dengan lancar dan kami mendapatkan restu dan keridhoan dari mereka. Continue reading